Assalamualaikum wr wb,
Alhamdulillah bisa posting lagi, beberapa saat ini sempat absen dikarenakan kami sekeluarga relokasi ke Krakow, Poland. Seperti relokasi pada umumnya, biasanya awal awal minggu akan sibuk dengan hal hal seperti: Administrasi office, urusan legal (registrasi, surat2dsb), buka bank account, adaptasi, beres-beres dan cari makanan halal.
Perjalanan kemari boleh dibilang berliku liku, bayangkan saja kami harus ganti pesawat sampai 3x ditambah lagi setiap ganti pesawat otomatis akan melewati security check yang sangat sangat tidak mengenakkan. Bukan hanya itu, saat mendarat kami langsung disambut dengan suhu dingin -10 C, kebetulan saat itu suhu memang sedang fluktuatif dan puncaknya terjadi saat kami datang. Namun kami yakin dibalik semua kesusahan pastilah ada kemudahan, alhamdulillah semuanya berjalan lancar. Di airport kami dijemput oleh empunya apartment,
Berhubung cuaca masih lumayan dingin, kami tidak terlalu sering jalan jalan. Paling paling kami beredar disekitar Old town district /Kota tua Krakow. Itupun tidak sampai 30 menitan, karena udara dingin yang sampai -13C kadang sampai tembus kedalam tulang. Walaupun baju dingin sudah pada diupgrade tapi memang masih "kalah" dengan kekuatan dingin disini.
Minggu ini cuacanya lebih "bersahabat" salju sudah mulai hilang, meskipun akan jauh lebih dingin dalam beberapa minggu kedepan.
Insya Allah nanti saya akan posting foto fotonya, sekarang siap siap mau ke kantor dulu. Salam dari kami semua di Krakow.
2 comments:
subhanallah.... guanteng banget dan lutcuuuunya tuh dua pangeran, ;))
Assalamu'alaykum...
Baru tau nih,Anggana punya hobby fotografi,hmm...expensive hobbies yah, tp sebanding koq sama pengeluaran klo ditekuni,apalagi klo sering ikut lomba2nya...
Selamat nih dah sampe diKrakow,semoga semua sehat2 aja...
Oia,tau blog ini dari status Riry di ym
Salam buat keluarga disana ya...
Wassalamu'alaykumwrwb...
-ummuzakky-
Post a Comment